Minggu, 10 Juni 2012

PLN dan Siemens Bekerjasama Dalam Penyediaan Turbin dan Generator

(Bandung, 8/6) PT PLN (Persero) telah sepakat untuk menjalin kerjasama dengan PT Siemens Industrial Power (SIP) untuk penyediaan turbin dan generator bagi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) milik PLN. Kesepakatan kerjasama ini, tertuang dalam Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) yang ditandatangani oleh Direktur Utama PLN Nur Pamudji dengan President Direktur PT Siemens Industrial Power  Dierk Unterspann, Jumat (8/6) di Bandung Jawa Barat.
Direktur Utama PLN, Nur Pamudji (kiri) dan President Direktur PT Siemens Industrial Power Dierk Unterspann saat melihat Turbin usai menandatangani MoU

PT Siemens Industrial Power, merupakan satu-satunya perusahaan terkemuka di dalam negeri yang memproduksi turbine dan generator listrik dengan kapasitas sampai dengan  20 MW untuk mendukung pembangunan infrastruktur kelistrikan di Indonesia.  Dalam pembuatan turbine, generator dan spare parts (suku cadang),  PT SIP menjalin kerjasama dengan beberapa BUMN, diantaranya PT Bharata Indonesia,  PT Pindad, PT PAL (Persero) dan PT Dirgantara Indonesia.
Direktur Utama PLN Nur Pamudji, menyatakan kerjasama ini merupakan lompatan baru dalam industri ketenagalistrikan di tanah air, khususnya dalam penyediaan turbin dan generator yang diproduksi langsung di dalam negeri. “ PLN telah mengindentifikasi setidaknya dalam waktu beberapa tahun ke depan, terdapat 15 lokasi pembangkit berkapasitas dibawah 20 MW yang membutuhkan ketersediaan turbin dan generator untuk mendukung penyediaan listrik di sejumlah tempat.  Diharapkan, kebutuhan akan turbin dan generator tadi bisa dipenuhi oleh PT SIP sehingga tidak diperlukan impor dari luar “ kata Nur Pamudji menegaskan.
Ditambahkannya, PLN juga telah mengindentifikasi terdapat sekitar 200 lokasi di sejumlah daerah yang masih membutuhkan pembangkit listrik dalam skala kecil dengan kapasitas dibawah 3 MW. Oleh sebab itu, dalam jangka panjang pangsa pasar PT SIP untuk bisa mendukung PLN dengan menyediakan turbin dan generator dengan kapasitas yang lebih kecil masih sangat terbuka lebar.
Untuk tahap awal, rencananya PT SIP akan memproduksi 4 unit generator dan turbin uap masing-masing berkapasitas 7 MW yang akan digunakan PLN dalam proyek pembangunan PLTU Timika, Papua.  Selain itu, kedua belah pihak juga sepakat untuk mengembangkan kerjasama ini dalam jangka waktu 5 tahun ke depan sehingga secara efektif PT SIP dapat mendukung PLN untuk memenuhi kebutuhan akan generator dan turbin sampai dengan  kapasitas dibawah 20 MW dengan ketersediaan yang tinggi dan layanan purna jual yang lebih baik.  Seluruh produksi, supply hingga pemeliharaan komponen dari generator maupun turbin akan ditangani langsung oleh PT Siemens yang banyak memanfaatkan kandungan lokal (dalam negeri).
Diharapkan dengan adanya kerjasama ini, PLN bisa memperoleh mesin-mesin turbin dan generator pembangkit listrik yang berkualitas tinggi, handal namun dengan harga yang lebih kompetitif. PT Siemens Industrial Power merupakan perusahaan patungan antara Siemens AG dan PT Nusantara Turbin & Propulsi  yang mengembangkan proses penjualan, pemasaran dan distribusi turbin uap dan turbin uap hingga kapasitas 250 MW.  Sedangkan, Siemens AG Minyak Energi & Power Gas Industri adalah produsen global terkemuka dari generator turbin uap industri hingga 250 MW, dengan berfokus pada manufaktur berkualitas tinggi dengan produk handal.

1 komentar:

  1. PENAWARAN PERKENALAN JASA PENGURUSAN CUSTOMS IMPORT [ RESMI, BORONGAN,DOOR TO DOOR,DAN SEWA UNDER NAME ]

    Kepada Yth:
    Pimpinan Import:

    Dengan hormat,
    Perkenalkan kami dari PT.NAUFALLINDO ASIA, ingin mengajak anda untuk menjadi salah satu mitra kerja sama degan kami
    PT.NAUFALLINDO ASIA,adalah satu perusahaan yang bergerak di bidang jasa.customs import
    Kami memiliki komitmen tinggi dalam menangani setiap aspek kebutuhan barang dengan kompetensi jaringan luas di pelayaran dan kepabeanan.
    PT.NAUFALLINDO ASIA, memiliki mitra bisnis hampir di seluruh belahan dunia , seperti
    Amerika , Eropa , Asia , Timur Tengah , Afrika dan Ocean.
    Kami bertujuan menjadi "Sahabat" yang senantiasa dapat diandalkan dalam kemitraan menuju kesuksesan bersama.

    Berikut ini pelayanan kami :
    • Jasa Customs Clearence Import Via Udara ( Bandara Soekarno Hatta dan Halim PK
    • Jasa Customs Clearence Import Via Laut ( LCL/FCL 20 feet/40 feet,dll)
    • Undername Consignee/perizinan import (pinjam/sewa perusahaan)

    Customs Import Borongan ( All-In) Via udara dan Via Laut
    • Import Borongan Resmi
    • Domestic Via Laut,Darat, dan udara ke seluruh wilayah Indonesia
    • Free konsultasi cara-cara import
    • Keagenan : Asia , Eropa, Amerika, Afrika, dan Australia

    Catatan :
    • Proses Customs Clearence 1 s/d 3 hari kerja terhitung setelah document lengkap kami terima
    • Kami melayani pengiriman barang import dengan menggunakan Consignee atas nama perusahaan kami
    • Segala sesuatu permasalahan yang berhubungan dengan customs clearence tersebut menjadi tanggung
    jawab kami sepenuhnya
    • Kami juga menerima shipment import yang sudah terlanjur masuk ke Pelabuhan Tanjung Priok atau
    Bandara Soekarno Hatta, yang tidak di lengkapi dengan izin import
    • Untuk Undername borongan, kami memerlukan Invoice , Packing List
    • Hal-hal lain yang merasa perlu dapat di bicarakan selanjutnya hubungi kami,
    Untuk jalur kuning proses pabean cukai ½ hari kerja

    Demikianlah penawaran perkenalan kami ajukan dan besar harapan kami agar terjalin hubungan kerjasama yang baik atas perkenalan ini kami ucapkan terimakasih...
    Hormat kami,
    PT.NAUFALLINDO ASIA


    FERIJAL
    Import Service
    0812 1213 5054

    PT.NAUFALLINDO ASIA
    Office:G.D.Pembina Graha Lt. 3,Room.304 Jl. D.I Panjaitan No. 45
    Jakarta Timur 13350
    Phone : 021 - 85910156
    phone : 021 - 21011425
    Fax : 021 - 21381949
    Email : naufalindo.asia@yahoo.com
    Email : ferijal@naufallindoasia.com
    Website : www.naufallindoasia.com



    BalasHapus